Jumat, 09 Desember 2011

21 unit Komputer Raib Dibawa Pencuri


Kamis (8/12) dini hari kemarin, sekolahku digemparkan oleh suasana kondisi ruang komputer yang berantakan karena sebelumnya kedatangan tamu tidak bermoral alias pencuri alias maling. Ini sungguh mengganggu konsentrasi para siswa, karena mereka sedang melaksanakan Tes Ulangan Semester, yang berakhir pada hari ini. Maling itu menggasak seluruh komputer yang ada di ruang lab tersebut. Menurut informasi pihak pengelola lab, sejumlah 21 unit CPU (1 unit dari ruang guru) lengkap dengan monitornya serta LCD proyektor raib dibawa pencuri.
Ketika dikonfirmasi, ini terjadi karena kelalaian penjaga malam yang ketiduran sampai pagi. Pak Nasikun, 48, selaku penjaga sekolah, waktu itu ditemani oleh satu penjaga lainnya, pak Muhsin, 56. "Saya ketiduran di ruang TU, sedangkan Pak Sin (Muhsin) di serambi depan (kantor kepsek)" kata Pak Nasikun.
Lanjut dia, seperti biasanya menjelang pagi sekitar pukul 05.00, ia mematikan lampu seluruh teras kelas. Nah, ketika sampai di kelas XI.IS-4 -yang kebetulan berada tepat di depan lab. komputer- ia terheran saat melihat kondisi kaca jendela dan teralis berada di bawah yang artinya jendela itu bolong. Lantas ia segera mendekat dan mencoba melihat keadaan di dalam ruang tersebut melalui jendela yang rusak tersebut. Ia pun terkejut setelah melihat seluruh komputer yang biasanya berada di atas meja -karena untuk pembelajaran- tidak ia temukan. Dengan tergopoh-gopoh ia pun menuju ke rumah Pak Aris yang kebetulan rumahnya tidak jauh dari sekolah untuk melaporkan hal ini. Lantas Pak Aris menghubungi kepala sekolah, Pak Siwanto, untuk segera ke sekolah karena keadaan ruang komputer mencurigakan.
Benar, setelah ditinjau seluruh komputer yang ada raib, ternyata semalam terjadi pencurian di ruang komputer dan ruang guru (1 unit). Kemudian pak Nasikun diutus segera melapor ke kantor polsek cepiring. Tidak lama personil kepolisian dari polsek dan polres Kendal datang meninjau lokasi kejadian, yang selanjutnya melakukan penyelidikan. Alhasil, ditemukan CPU yang tinggal rangkanya (cashing) di sungai belakang sekolah. Ternyata, pencuri cukup lihai karena hanya mengambil komponen-komponen penting yang memiliki harga jual tinggi dan mudah dibawa seperti RAM, DVD Room dan Motherboard, lalu membuang rangka luarnya ke sungai untuk menutupi jejak. Aksi pencurian ini diperkirakan sekitar jam 2-3 pagi dan pelakunya besar kemungkingkan tidak satu orang. Dalam kasus ini, Pak Nasikun dan Pak Muhsin selaku penjaga sekolah dibawa ke polsek untuk dimintai keterangan sebagai saksi. Pak Aris dan Bu Mulyani, ternyata juga dimintai keterangan sebagai saksi. Kenapa? Kebetulan Pak Aris yang paling sering datang ke sekolah pada saat malam hari (biasanya ada lemburan atau sekedar datang untuk main), sedangakan Bu Mulyani, kebetulan sekitar jam 2 siang (sepulang takziyah dari Semarang) hendak mengambil helm yang tertinggal di ruang guru, dan ternyata pintunya terkunci. Setelah mencari Pak Nasikun tidak ketemu akhirnya beliau memutuskan pulang sehingga tidak jadi mengambil helm miliknya.
Menurut data yang diperoleh kerugian ditaksir sekiar Rp60-Rp70 juta. Kasus ini masih dalam penanganan pihak kepolisian.

Semoga saja pencurinya segera ketemu ya pak polisi...!!? Dan semoga ini merupakan kejadian yang terkahir di sekolahku. Dan semoga juga tidak terjadi di sekolah lain. Ambil hikmahnya saja Pak Sis..!!? (maaf, tidak menggurui lhoo pak...)

"Dibalik Rahasia Ada Rahasia..." percayalah...

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Perkenalkan nama saya zull fikar. Dan saya ingin mengucapkan banyak terimah kasih kepada MBAH JONOSEUH atas bantuannya selama ini dan saya tidak menyanka kalau saya sudah bisa sukses dan ini semua berkat bantuan MBAH JONOSEUH,selama ini, saya yang dulunya bukan siapa-siapa bahkan saya juga selalu dihina orang2 dan alhamdulillah kini sekaran saya sudah punya usaha Restoran sendiri,itu semua atas bantuan beliau.Saya sangat berterimakasih banyak kepada MBAH JONOSEUH atas bantuan nomor togel dan dana ghaibnya, dan saya yang dulunya pakum karna masalah faktor ekonomi dan kini kami sekeluarga sudah sangat serba berkecukupan dan tidak pernah lagi hutang sana sini,,bagi anda yang punya masalah keuangan jadi jangan ragu-ragu untuk menghubungi MBAH JONOSEUH karna beliau akan membantu semua masalah anda dan baru kali ini juga saya mendaptkan para normal yang sangat hebat dan benar-benar terbukti nyata,ini bukan hanya sekedar cerita atau rekayasa tapi inilah kisah nyata yang benar-benar nyata dari saya dan bagi anda yg ingin seperti saya silahkan hubungi MBAH JONOSEU di 0823 4444 5588 dan ingat kesempatan tidak akan datang untuk yang ke 2 kalinya terimah kasih..